Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lokasi Harta Karun Elite Pass Fabled Fox Free Fire Hari ke-4

Lokasi/Tempat Harta Karun Elite Pass Fabled Fox Kitsune Free Fire (FF) Hari ke-4 - Hai semuanya, bagaimana hasil buruan harta karun kalian pada hari ke-4 ini? apakah sudah mendapatkan harta karunnya atau belum nih, atau masih belum tahu tempat harta karunnya berada dimana? disini kita akan beritahu seperti biasa ya tempat atau lokasi harta karunnya berada di mana untuk hari ke-4 ini.

Petunjuk Tempat Harta Karun Elite Pass Fabled Fox Kitsune Free Fire Hari ke-4

Seperti biasa setiap harinya kita diberi sebuah petunjuk untuk mendapatkan Harta Karun Elite Pass Fabled Fox Kitsune. Jika tidak diberitahu mungkin kita akan kesulitan mendapatkan harta karun yang satu ini, karena kita harus menelusuri semua tempat yang berada di Bermuda satu per satu dan itu memakan waktu yang tidak sebentar.

Pada pencarian harta karun hari ke-4 ini kita diberi petunjuk sebagai berikut:

Pertama, Terdapat rumah dalam jumlah yang banyak
Kedua, Terdapat sebuah pesawat
Ketiga, Terdapat sebuah Hanggar

Tempat Harta Karun Elite Pass Fabled Fox Kitsune Free Fire Hari ke-4


Dari petunjuk yang sudah diberikan, sangat jelas bahwa tempat harta karun pada hari ke-4 ini adalah berada di Hanggar dan sesuai dengan petunjuk yang diberikan. Untuk tempat men-summon Kitsunenya mungkin berbeda-beda, karena saya mendapatkan tempat summon di tengah-tengah jalan hanggar atau jalan untuk tempat terbang dan landing pesawat. 
Cara Mendapatkan Harta Karun Elite Pass Fabled Fox Kitsune Free Fire Hari ke-4

Sejauh ini cara mendapatkan Harta Karun Elite Pass Fabled Fox Kitsune Free Fire masih sama seperti hari-hari sebelumnya. Cari tempat untuk memunculkan Kitsune (rubah), lalu ikuti kemana kitsune itu pergi, dan akan memunculkan sebuah gerbang rahasia ketempat harta karun itu berada. Jika ingin Cara yang lebih lengkap ada di artikel pencarian harta karun hari ke-1 bisa dilihat disini.


Akhir Kata

Pencarian Harta Karun Elite Pass Fabled Fox Kitsune hari ke-4 masih mudah, tetapi tidak menutup kemungkinan pencarian harta karun kedepannya akan semakin sulit, maka dari itu kami membuat panduan ini hingga nanti hari terakhir yaitu hari ke-30. Semangat mencari harta karunnya dan tetap enjoy dalam bermain game Free Fire ini.

Posting Komentar untuk "Lokasi Harta Karun Elite Pass Fabled Fox Free Fire Hari ke-4"